10 Tips dan Cara Memperingan Beban Pekerjaan - Indra Novian

Pengalaman dan Gaya hidup di Dunia Nyata.

10 Tips dan Cara Memperingan Beban Pekerjaan

10 Tips dan Cara Memperingan Beban Pekerjaan - Sering merasa terbenani oleh pekerjaan? ya bisa saja karena kita terlalu memikirkan karir kerja, beban kerja itu muncul biasanya saat kita terlalu memikirkan sebuah pekerjaan, terlalu memikirkan pekerjaan itulah yang membuat beban kerja semakin berat.

Kerja mencari nafkah memang diwajibkan namun ada saatnya kita untuk bersenang-senang dan tidak terlalu kepikiran karir kerja

Tulisan ini hanya untuk berbagi pengalaman saja tidak bermaksud bernasihat.

Kata pepatah belajarlah dari sebuah pengalaman, kalau tidak berpengalaman gimana? ya tidak belajar hehe.


Pekerjaan memang sebuah beban terutama pekerjaan kantoran pasti banyak pikiran mulai dari file-file yang dikerjakan, atau gimana gitu, pekerjaan merupakan tanggung jawab penuh untuk memenuhi kebutuhan nafkah

Kembali ke topik awal lagi yaitu Tips Memperingan Beban Pekerjaan, pekerjaan memanglah beban, demi mencari nafkah kita berusaha semaksimal mungkin untuk memenuhi kebutuhan hidup.

Tips Memperingan Beban Pekerjaan ini saya dapatkan dari pengalaman saya sendiri, saya disini hanya sekedar berbagi pengalaman mengenai hal pekerjaan.

Tips Memperingan Beban Pekerjaan

Berbagi pengalaman itu indah, kali ini saya berbagi tips mengenai pekerjaan, tips seperti apa yang membuat kerja semakin ringan? Ada beberapa tips yang bisa dicoba, mungkin bermanfaat bagi pembaca

1. Menjadikan pekerjaan sebagai mainan
Kata-kata dari rekan kerja saya "jangan membuat pekerjaan menjadi beban namun jadikan pekerjaan sebagai mainan" ya ini memang benar jika kata-katanya diresapi, berdasarkan pengalaman jika tidak menyukai pekerjaan karena kerja nya sangat berat, maka menjadikan pekerjaan itu sebagai mainan bukan beban. Pada mas kecil kita mungkin menyukai sebuah permainan, nah pada saat kita dewasa kita tidak bisa melakukannya lagi, tentu ada jenis mainan lain yang dilakukan orang dewasa, yaitu refreshing, jalan-jalan dan sebagainya, waktu kecil kita bermain rumah-rumahan dan kerja-kerjaan lalu dapat uang mainan, bagaimana dengan pekerjaan? tentu kita bisa menjadikan pekerjaan sebagai sebuah permainan seperti masa kecil yang menghasilkan uang nyata, menjadikan pekerjaan sebagai mainan bisa dilakukan agar pekerjaan tidak menjadi beban yang selalu menghantui pemikiran.

2. Menjadikan pekerjaan sebagai hobby
Salah satu kunci sukses sebuah pekerjaan memang menjadikan pekerjaan sebagai hobby, hobby memang banyak macamnya, namun bisakah pekerjaan dijadikan sebuah hobby? tentunya bisa, namun tidak semua pekerjaan bisa dijadikan hobby, beruntung yang mempunyai pekerjaan yang kerjanya di perusahaan besar, misalnya perusahaan toko online, nah toko online adalah perusahaan yang websitenya harus dijalankan via internet. Apa hubungannya sama hobby? misalnya kita suka main internet maka kita bisa menjadikan sebuah pekerjaan yang harus dijalankan via internet tersebut sebagai hobby utama kita.

3. Kerja sambil Santai
Kerja memang harus serius, seserius apapun itu menurut pengalaman saya jika dibuat terlalu serius akan semakin menghantui pikiran kita bahkan setelah kita pulang kerja tetap beban itu melayang-layang di pikiran kita. Kerja sambil santai mungkin itu yang bisa kita lakukan, kita, mencari pekerjaan bisa dibilang sulit apalagi yang pekerjaannya sambil santai, dengan bekerja sambil santai kita bisa memperingan beban sebuah pekerjaan.

4. Refreshing setelah kerja
Ada salah satu cara untuk menghilangkan beban sebuah pekerjaan yaitu dengan cara refreshing, refreshing tidak harus jalan-jalan atau liburan kemana-mana, misalnya refreshing dengan mengajak sesama rekan kerja untuk makan bareng, menurut pandangan saya biasanya refreshing jenis ini dilakukan oleh para wanita bersama sahabatnya, saya menulis ini karena pernah ada teman kerja yang mengajak saya untuk makan-makan mie ayam bareng, kebanyakan teman-teman yang mengajaknya adalah teman wanita.

5. Kerja sambil mendengarkan musik
Tips selanjutnya adalah mendengarkan musik, ini merupakan cara ampuh untuk menghilangkan beban pikiran pekerjaan sekaligus menghilangkan rasa kantuk saat bekerja, mendengarkan musik sambil bekerja menurut pengalaman pribadi bisa menyemangatkan fisik dan pikiran, apalagi kebetulan kita bekerja di sebuah pabrikan yang suasananya sangat sunyi tanpa adanya gurauan canda dan tawa, tentu yang ada hanya rasa bosan dan jenuh terhadap pekerjaan.

6. Kerja sambil mengobrol bersama
Kita bisa bertukar informasi kepada sesama teman kerja, agar tidak jenuh dalam pikiran karena kita memikirkan beban dalam pekerjaan, setidaknya menurut pengalaman saya yaitu mengobrol tentang sesuatu misalnya tentang tempat wisata atau tempat makan, selain mendapatkan informasi mengenai sesuatu tentunya sekaligus menghilangkan rasa beban kerja karena terlalu sunyinya suasana kerja yang membuat kita semakin bosan terhadap pekerjaan.

7. Fokus terhadap kerja utama dahulu
Beban memang bisa muncul darimana saja misalnya saat kita lupa mengerjakan sesuatu lalu menimbulkan kesalahan kerja, tentunya berpotensi dimarahi oleh pak bos, salah satu tipsnya adalah dengan memperhatikan kerja utama dahulu kecuali ada aba-aba harus meninggalkannya atau dari inisiatif kita, misalnya kita mengerjakan sesuatu kemudian mengerjakan pekerjaan yang lainnya tentu lama-lama akan kepikiran juga kerja yang pertama tadi yang belum selesai, nah dari sini muncul beban jika pekerjaannya tidak kunjung selesai.

8. Menganggap diri kita adalah bos
Bukan berarti menganggap diri kita bos kita bisa menyuruh semua orang hehe, namun dengan menganggap diri kita bos kita bisa membuat inisiatif sendiri pekerjaan mana yang harus diutamakan, dengan menganggap diri kita ini adalah bos maka kita tidak harus terlalu memikirkan pekerjaan kita, berpikir tenang mungkin solusinya karena kita adalah bos, bukan karyawan, jika kita adalah personal dari perusahaan kita mempunyai peluang lebar untuk tips ini.

9. Menjadikan kesalahan kerja sebagai pengalaman
Jika kita melakukan kesalahan apapun tentu itu wajar saja pada dasarnya manusia itu memang tidak luput dari kesalahan, empretlah hehe. Jika kita melakukan kesalahan maka kita bisa memperbaiki untuk kedepannya dan menjadikannya sebagai pengalaman lama, seperti kata pepatah yang saya sampaikan tadi "belajarlah dari pengalaman" karena pengalaman adalah guru terbaik kita, kesalahan kerja memang fatal akibatnya dan menimbulkan beban berat, setelah beban menjadi berat kita bisa menjalankan beberapa poin sebelumnya diatas.

10. Berdoa sebelum Bekerja
Tips terakhir dari saya ini adalah berdoa sebelum bekerja, ini memang sangat ampuh, kita bisa berdoa untuk memohon diberi keringanan sebuah pekerjaan sebelum berangkat kerja, dengan berdoa otomatis menghubungkan kita dengan sang pencipta, kita mungkin sudah lupa pada sang pencipta dan mungkin saja beban kerja adalah sebuah ujian yang diberikan agar kita mendapatkan kekuatan untuk bersabar, beban kerja bisa dihilangkan dengan mengingat sejenak kepada sang pencipta, serta memahami tentang arti kehidupan ini.

Penutup

Tiap orang mempunyai pendapat yang lain dan mungkin pendapat yang saya sampikan ini tidak sesuai dengan kriteria para pembaca, sehingga banyak pendapat yang berserakan tentang tips memperingankan sebuah pekerjaan di Internet, tips yang ditulis disini adalah dari hasil pengamatan dan pengalaman pribadi.

Demikian 10 Tips dan Cara Memperingan Beban Pekerjaan, pekerjaan memang beban namun bisa dihilangkan dengan segala tips termasuk tips diatas, semoga bermanfaat.
Tag : Lifestyle
0 Komentar untuk "10 Tips dan Cara Memperingan Beban Pekerjaan"


Back To Top